Medan, 14 Maret 2023

IWABRI Tingkat Wilayah Medan mengikuti pengajian melalui zoom yang diadakan oleh MT As Sakinah, Bidang Pendidikan IWABRI Pusat pada hari Selasa,14 Maret 2023 bersama Ustad Prof. Dr. dr. H. Yuwono. M, Biomed dengan mengangkat tema ” Ramadhan Penuh Berkah ” Adapun isi kajian yang disampaikan oleh Ustadz yaitu : Puasa di bulan Ramadhan memiliki banyak keutamaan dan manfaat yang besar bagi kehidupan umat muslim. Selain meningkatkan ketakwaan dan keimanan, puasa juga bisa membantu meningkatkan kualitas kesehatan fisik dan spiritual. Orang yang berpuasa memperoleh barokah atau nikmat Allah berupa bertambahnya kebaikan antara lain sehat, cerdas, taat ibadah, baik akhlaknya dan bertambah dekat dengan Allah SWT.

Hal2 yang dilakukan di bulan Ramadhan agar penuh oleh berkah antara lain : 1. Berpuasa 2. Shalat Tarawih 3. Membaca Al Qur’an 4. Shalat Sunah 5. Bersedekah 6. Itikaf Semoga kita semua dapat memanfaatkan bulan Ramadhan dengan sebaik-baiknya dan menjadikan Ramadhan sebagai momen untuk membersihkan diri dari dosa dan kesalahan serta memperbanyak ibadah dan amal kebaikan. Mudah2an Allah SWT memberikan kita kekuatan dan kesabaran untuk menjalankan ibadah. Aamiin YRA.