Pada tanggal 5 Februari 2020 telah dilaksanakan Ramah Tamah Wakil Ketua dan Pendamping IWABRI Tingkat Pusat bersama IWABRI Tingkat Wilayah Manado, bertempat di Hotel Four Points Manado dengan mengundang seluruh pengurus IWABRI Tingkat Wilayah Manado beserta anggota.Acara dihadiri oleh Ibu Catur Budi Harto selaku Wakil Ketua IWABRI Tingkat Pusat dan Ibu Supari selaku Pendamping IWABRI Tingkat Pusat.
FOTO BERSAMA WAKIL KETUA, PENDAMPING IWABRI Tk.PUSAT, dan KETUA IWABRI Tk.WILAYAH MANADO DENGAN PENARI ADAT MINAHASA
Acara diawali dengan sambutan Tarian Kabasaran,yang merupakan tarian khas suku Minahasa yang dibawakan oleh penari dari IWABRI Cabang Tondano. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan Ketua IWABRI Tingkat Wilayah Manado,yang disampaikan oleh Ibu Ely Sofyan dan perkenalan seluruh peserta yang hadir . Selanjutnya sharing season disampaikan oleh Ibu Catur Budi Harto tentang organisasi dan kegiatan IWABRI serta permasalahan yang timbul di masing-masing wilayah atau cabang.Para peserta sangat antusias menanyakan hal-hal yang berkaitan dengan keorganisasian IWABRI.
SAMBUTAN KETUA IWABRI Tk WILAYAH MANADO
SHARING SESSION KEORGANISASIAN IWABRI OLEH WAKIL KETUA IWABRI Tk.PUSAT
Season berikutnya adalah sosialisasi seragam lapangan yang baru, yang disampaikan oleh Ibu Supari. Beliau juga meyampaikan mengenai pendataan anggota melalui aplikasi IWABRI. Pada saat itu juga para peserta langsung mengaplikasikan dengan mendaftarkan diri melalui aplikasi IWABRI
.SOSIALISASI SERAGAM LAPANGAN OLEH PENDAMPING IWABRI Tk. PUSAT
PESERTA MELAKUKAN PROSES PENDATAAN ANGGOTA IWABRI DENGAN MENGGUNAKAN APLIKASI IWABRI
Seluruh rangkaian acara berjalan dengan lancar,dan diakhiri dengan Tarian Tobelo yang diikuti oleh seluruh peserta yang hadir.