Surabaya mengikuti Pengajian Rutin DWP&IIP BUMN yang bertemakan “Umurmu Kau Gunakan Untuk Apa” dengan narasumber Ustadz Abu Aslam.
Beliau memaparkan bagaimana pentingnya memanfaatkan umur, karena hal tersebut merupakan salah satu dari 4 pertanyaan saat hisab di akhirat nanti, diantaranya:
- Umurmu kau gunakan untuk apa
- Ilmumu kau gunakan untuk apa
- Hartamu kau dapat dari mana dan kau gunakan untuk apa
- Lelahmu kau gunakan untuk apa
Kiat-kiat agar umur kita barokah dan meninggal dalam keadaan husnul khotimah:
- Perbanyak istighfar dalam setiap kesempatan.
- Melakukan amal ibadah sedikit namun secara istiqomah.
- Perbanyak do’a dan mohon perlindungan dari Allah agar terhindar dari masa tua yang buruk.
- Tidak menunda-nunda sholat.
- Bergaul dengan orang-orang shaleh.
Semoga kita dapat memanfaatkan umur kita dijalan kebaikan dan tutup usia dengan husnul khotimah..aamiin yaa rabbal’alamiin.