Sabtu 7 November 2020 terjadi kebakaran hebat di desa Batu Rotok, kecamatan Batulanteh, Sumbawa, NTB. Kebakaran tersebut menghanguskan lebih kurang 100 rumah.
IWABRI Surabaya turut berpartisipasi dalam meringankan beban saudara-saudara disana dengan mengirimkan bantuan berupa baju layak pakai, mukena, selimut serta kebutuhan urgent lainnya. Bantuan kami kirim melalui bus malam sebanyak 2 kali pengiriman. Dengan bantuan dari para relawan, walau lokasi kebakaran teramat sulit untuk di jangkau, alhamdulillah bantuan tetap bisa tersampaikan.
Di tengah pandemi dengan segala keterbatasan kami, alhamdulillah IWABRI Surabaya dapat melakukan kegiatan untuk membantu sesama ditempat yang jauh sekalipun. Karena rasa kemanusiaan lah yang mendekatkannya.