Segenap pengurus dan anggota keluarga besar IIP BUMN Wilayah Jawa Timur menyelenggarakan kegiatan Halal Bihalal Idul Fitri 1441 H pada hari Selasa, 16 Juni 2020.

Namun, berbeda dari halal bihalal yang menjadi agenda rutin di tahun-tahun sebelumnya, halal bihalal  kali ini dilakukan di tengah pandemik penyebaran Covid 19 sehingga dilaksanakan secara virtual dan daring melalui aplikasi Zoom Meeting. Acara dipimpin oleh Ketua IIP BUMN Provinsi Jawa Timur, Ny. Kuntari Rahmad Pribadi, diikuti oleh seluruh anggota yang berada di berbagai macam daerah.

Tema halal bihalal tahun ini adalah “Tetap Sehat Di Masa Pandemik dengan Silaturahmi”, yang disampaikan oleh Ustad dr. Tjatur Prijambodo, M.Kes. Tema ini relevan dengan situasi yang tengah kita hadapi bersama saat ini, dan diharapkan dapat memberikan pengetahuan bagi anggota akan manfaat silaturahmi bagi kesehatan fisik dan mental di saat pandemik.