Pada Tanggal 20-22 Agustus 2019 Iwabri Kanwil Padang mengadakan arisan wisata ke Malaysia, tour wisata ini diadakan utuk mempererat silaturahim antar sesama Iwabri Kanwil Padang. Adapun Panitia Pelaksana dari arisan ini adalah Cabang Sungai Penuh, Cabang Dharmasraya, Cabang Painan dan Cabang Sijunjung dengan Pendamping Panpel Ibu Risang Rubi Tjahjana Soeheerman. Arisan Wisata ini dihadiri oleh 29 (dua puluh sembilan) orang yang terdiri dari Ketua dan Wakil Ketua Iwabri Kanwil Padang, Ketua Iwabri Tingkat Cabang serta Pengurus dan anggota Iwabri Kanwil Padang.

Day 1 : 20 Agustus 2019 / padang – Kuala Lumpur – Malaka. Setibanya di Bandara Kuala Lumpur Tour dimulai dengan menuju Malaka, mengunjungi rumah merah Stadthuys, foto stop dan menyisiri sungai Malaka dan beristirahat di Hotel Hallmark Crown

Day 2 : 21 Agustus 2019 / Malaka – Genting – Kuala Lumpur. Sarapan Pagi di Hotel Tour dilanjutkan dengan menuju Genting Highland menggunakan Cable Car dan acara bebas, makan siang di lokal restoran. Perjalanan dilanjutkan ke Colmar dan Berjaya Hills, Batu Cave dan foto stop. Makan Malam di Dataran Merdeka,setelah makan malam acara perpisahan Ny. Hepy Heru Sulistiyarso yang di mutasi ke Kanwil Jakarta 2 dan Ny. Iis Didik yang mutasi ke Kanwil Banjarmasin dan arisan. dilanjut istirahat di Hotel Pasific Express

Day 3 : 22 Agustus 2019 / Kuala Lumpur – Padang. Sarapan pagi dan menuju Menara Kembar dan mengunjungi Chocolate Boutique untuk berbelanja dan makan siang di lokal restoran dan menuju bandara untuk kembali ke Padang. Tour selesai

Dokumentasi