Taklim Online bersama Ustadz Shoffar Mawardi dengan Tema “Menggapai Ridho Illahi”.
▪️Host : Ny.Wulan Choliq
▪️Moderator : Ny.Barid Edi Masrianto
▪️Qoriah : Ny.Agus Mulyadi ( IWABRI Tk.Cabang Banjarmasin A.Yani )
▪️Sari Tilawah : Ny.GT.Yisda Budi (IWABRI Tk.Cabang Martapura)
Qs : Al Fajr ayat 27-30
Menggapai Ridho Allah dengan cara :
1. Taat kepada Allah dan Rasulnya.
Dan orang-orang yang di ridhoi Allah antara lain adalah :
– Orang-orang yang beriman mengerjakan amal shaleh & takut kepada Allah SWT.
– Orang yang benar dan jujur.
– Orang yang berinfak Fi Mardhatillah.
2. Raih Ridho Allah dengan ridho orang tua.
Kerena ridho orang tua menjadi tangga untuk mendapatkan keridhaan Allah SWT, dan murkanya orang tua menjadi murkanya Allah SWT.
3. Raih Ridho Allah dengan ridho suami.
Ridho suami merupakan pintu surga bagi seorang wanita muslimah.
Jangan sampai kita menjadi kelompok orang yang tidak di ridhoi Allah SWT, bahkan sholatnya pun tidak terangkat walau hanya sejengkal di atas kepalanya. Beberapa contohnya adalah :
1. Orang yang mengimami suatu kaum, tetapi kaum itu membencinya.
2. Istri yang tidur, sedangkan suaminya sedang marah kepadanya.
3. Dua saudara yang saling mendiamkan ( memutuskan hubungan).
Semoga Allah SWT menjadikan kita termasuk golongan manusia yang memperoleh ridho Allah. Yang kita cari di dalam hidup ini adalah semata-mata ridho Allah SWT.
Ustadz Soffar Mawardi
Host Pengajian MT. Assakinah Ny.Wulan Choliq
Moderator Pengajian MT. Assakinah Ny. Barid Edi Masrianto
Qoriah oleh Ny Agus Mulyadi
Saritilawah oleh Ny. GT. Yisda Budi
Seluruh Peserta Pengajian MT. Assakinah