Pada hari Selasa, 27 Juli 2021 IWABRI Tingkat Wilayah Medan mengikuti acara pengajian yang diadakan secara online oleh bidang Pendidikan IWABRI Tingkat Pusat bersama MT ASSAKINAH dengan tema “Bersamanya Surga Lebih Dekat” oleh  Ustadzah Fatiya  Khatib.

Pengajian kali ini dipandu Ny Wulan Choliq sebagai Host, Moderator oleh Ny Rudhy Sidharta dan diikuti perwakilan dari masing- masing Iwabri Tingkat wilayah Selindo sebanyak 18 peserta setiap wilayah.

Adapun materi pengajian tersebut, menjelaskan mengenai 4 pilar rumah tangga yg harus dijaga oleh pasangan suami isteri, yaitu :
1. Ikhlas, melakukan segala bentuk kegiatan dalam rumah tangga dengen niat ibadah karena Allah SWT
2. Sabar, baik dalam hal menjalankan perintah Allah SWT, meninggalkan larangan , ataupun sabar dalam menghadapi ujian
3. Cinta, selalu menjaga dan memupuk cinta terhadap pasangan dengan selalu menerima segala kelebihan dan kekurangan pasangan kita
4. Antara suami dan isteri menjalankan peran dan kewajiban masing-masing dlm berumah tangga :
* Peran isteri :
– bila dipandang suami selalu menyenangkan
– Taat dengan perintah suami dan menjaga kehormatan suami.
* Peran suami :
– sebagai imam
– melindungi
– memberi nafkah
Acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan foto bersama. Insya Allah kajian ini sangat bermanfaat dan menambah ilmu bagi kita semua, Aamiin Yaa Rabbal’alamin.