Sehubungan dengan promosi Bapak Kusdinar Wiraputra ke Kanwil Denpasar dan mutasi bapak Fandi Imawan ke Cab. Iskandar Muda, Kanwil Medan, pada tanggal 29 Desember 2020 IWABRI Tingkat Wilayah Jakarta 1 mengadakan perpisahan secara virtual menggunakan media Zoom Meeting.

Acara ini dihadiri oleh Ketua IWABRI Tingkat Wilayah Jakarta 1, Ibu Dwi Rudhy Sidharta, Ibu- Ibu Koordinator dan seluruh pengurus dan anggota IWABRI Jakarta 1 yang terdiri Ibu ibu Ketua IWABRI Tingkat Cabang, istri Kepala Bagian dan perwakilan AIW Jakarta 1.

Pengurus dan Anggota IWABRI Jakarta 1 menghaturkan Selamat mendampingi kepada Ny. Kusdinar Wiraputra dan Ny. Fandi Imawan.

IWABRI Tingkat Wilayah Jakarta 1 juga turut menghaturkan terima kasih atas kontribusi  Ny. Kusdinar Wiraputra dan Ny. Fandi Imawan sebagai pengurus di IWABRI Tingkat Wilayah Jakarta 1.

Semoga IWABRI Tingkat Wilayah Jakarta 1 selalu dalam keadaan sehat, cerdas , cantik dan bahagia … Aamiin YRA

Ny. Kusdinar Wiraputra dan Ny. Fandi Imawan. 

Sambutan dari Ketua IWABRI Tingkat Wilayah Jakarta 1, Ibu Dwi Rudhy Sidharta

IWABRI Tingkat Wilayah Jakarta 1