Majelis taklim online hari ini, Selasa 26 November 2021, menghadirkan pembicara Ustadz Dr. H. Das’ad Latif, S.Sos, S.Ag, M.Si, Ph.D, dengan tema “Meneladani Akhlak Rasulullah Dalam Kehidupan Sehari-hari”. Pengajian dipandu oleh host Ny. Dwi Rudhy Sidharta dan moderator Ny. Titik Yulianto.
Majelis Taklim terlebih dahulu diawali dengan pembacaan Kalam Illahi dan saritilawah oleh Ny. Beby Feisal (Cabang Bulukumba) dan Ny. Hasriani Hasrul (Cabang Sunggu Minasa) dari IWABRI Tingkat Wilayah Makasar.
Majelis taklim dihadiri oleh kurang lebih 648 participants zoom meeting, yang terdiri dari pengurus & anggota IWABRI Tingkat Pusat, pengurus & anggota MT Assakinah, serta perwakilan dari 18 IWABRI Tingkat Wilayah Selindo.
Dalam tausiahnya Ustadz Das’ad Latif membahas tentang QS. Al-Ahzab : 40-44. Berikut ini beberapa hal yang bisa kita lakukan sebagai bukti bahwa kita mencintai Rasulullah SAW :
1. Memperbanyak shalawat nabi.
2. Menjaga ahli waris Rasulullah yaitu ulama dengan cara menghormati ulama, memuliakan ulama saat mengundangnya dan mengamalkan apa yang diajarkan ulama
3. Mengamalkan sunah-sunah Rasul, diantaranya adalah :
– Selalu menjaga wudhu setiap saat.
– Menjadi istri sholehah yang selalu mendirikan sholat, berpuasa Ramadhan, menjaga harga diri dan patuh pada suami.
Semoga apa yang telah disampaikan tadi dapat memberikan ilmu dan manfaat untuk keimanan dan keislaman kita semua. Aamiin aamiin yra…