Banjarmasin, 21 Oktober 2023
IWABRI RO Banjarmasin mengadakan Acara Pertemuan Rutin yang diadakan oleh Bidang Pendidikan IWABRI RO Banjarmasin dengan Panpel Korda Kalteng.
Pertemuan kali ini diisi dengan Seminar Public Speaking bersama Miss Bonissa Dzul Faqaria, S.Pd, CPC, CPT yang bertemakan “Teknik Public Speaking Dalam Etika Berorganisasi”
Selaku narasumber, Miss Bonis menyampaikan bahwa seorang public speaker harus menguasi 3 (tiga) hal inti dalam berbicara dan berkomunikasi yaitu opening, isi dan closing. Selain itu hal-hal basic seperti cara berdiri dan duduk yang benar pun diajarkan oleh beliau.
Serta banyak ilmu lain yang pastinya akan mendukung kita sebagai perempuan untuk menjadi public speaker yang baik.
Acara dilanjutkan dengan zumba bersama yang dipandu oleh instruktur zumba Zin Moly Aero.
Terima kasih Miss Bonis atas ilmu yang telah diberikan, semoga Ibu-ibu IWABRI RO Banjarmasin dapat menyerap ilmunya dengan baik dan menerapkannya di kegiatan-kegiatan keorganisasian.
#IWABRIROBanjarmasin #IWABRIBANJARMASIN #pertemuanrutinIWABRI #seminarpublicspeaking #publicspeaking