Pada Minggu, 11 Juni 2023, telah diselenggarakan acara Turnamen Golf Amal PIISEI (Persatuan Istri Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia), bertempat di Pondok Indah Golf Course. Setelah terakhir dilaksanakan di tahun 2021, acara rutin PIISEI ini akhirnya bisa berlangsung kembali di tahun 2023 ini. Ketua IWABRI Tingkat Pusat Ibu Rena Sunarso yang juga merupakan Pengurus PIISEI Pusat, berlaku sebagai Ketua Panitia pada acara besar ini.

Turnamen kali ini diikuti oleh sejumlah 119 orang peserta, yang terdiri dari 112 orang peserta laki-laki dan 7 orang peserta wanita. Peserta turnamen hadir mewakili perusahan BUMN dan non-BUMN yang menjadi sponsor acara tersebut. BRI, sebagai salah satu sponsor, menerjunkan beberapa pemain, yaitu : Direktur Utama BRI Bapak Sunarso, Wakil Direktur Utama BRI Bapak Catur Budi Harto, beberapa Direksi BRI seperti Bapak Supari, Bapak Agus Noorsanto, Bapak Agus Winardono, Bapak Arga M. Nugraha, dan beberapa Executive Vice President BRI.

Turnamen dimulai dengan pemukulan bola asap oleh Direktur Utama BRI Bapak Sunarso dan Penasihat IISEI Bapak Muliaman Hadad. Turnamen ini sendiri berlangsung sejak pukul 07.00 sampai dengan pukul 12.00. Acara dilanjutkan dengan ramah tamah para pemain dan tamu undangan, pengumuman pemenang turnamen dan penarikan doorprize. Pada sesi ramah tamah tersebut, turut berkesempatan memberikan sambutan yaitu Ketua PIISEI Pusat Ibu Dina Wimboh, Ketua Panitia Turnamen Ibu Rena Sunarso dan Sekretaris ISEI Ibu Anika Faisal.

Dalam sambutannya, Ketua PIISEI Pusat menyampaikan bahwa dengan diselenggarakannya turnamen ini diharapkan dapat digalang dana yang dapat digunakan untuk mendukung program-program sosial PIISEI, seperti perbaikan jalan atau sekolah, pembangunan jembatan, program peningkatan kesehatan masyarakat dan program sosial lainnya.